You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemprov DKI Dukung Program Berteman Jakarta
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Pemprov DKI Dukung Program Berteman Jakarta

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta siap mendukung program Berlalu Lintas Tertib dan Aman (Berteman) Jakarta yang diinisiasi oleh Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya.

Ada pendekatan baru dalam melayani masyarakat

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menuturkan, terobosan baru yang dilakukan Ditlantas Polda Metro Jaya tersebut patut diapresiasi. Terlebih, dilakukan dengan memanfaatkan momentum Ramadan.

"Ada pendekatan baru dalam melayani masyarakat karena dilaksanakan saat sore hari hingga subuh. Ini program yang unik dan kami dari Pemprov DKI mendukung," kata Anies, saat menghadiri soft launching program Berteman Jakarta di Lapangan Ditlantas Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (4/6).

Arus Lalu Lintas di Underpass Matraman Dievaluasi Setiap Hari

Sementara, Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Idham Azis mengatakan, tujuan utama dari program in adalah mewujudkan masyarakat yang tertib dalam berlalu lintas.

"Ditlantas tidak bisa bekerja sendirian, kita didukung Pak Gubernur, Pangdam, hingga seluruh perangkat POM TNI," tandasnya.

Untuk diketahui, program Berteman Jakarta terdiri dari layanan SIM keliling di masjid-masjid selama Ramadan, edukasi mudik tanpa motor, Operasi Ketupat, road safety partnership action, smart management of SIM, dan stop n go.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Minta Lurah Malaka Sari Dibebastugaskan

    access_time30-06-2025 remove_red_eye10192 personDessy Suciati
  2. Pramono Lantik 100 Pejabat Fungsional

    access_time30-06-2025 remove_red_eye1433 personDessy Suciati
  3. Tes Lapangan Calon PPSU Kelurahan Cikoko Dibagi Tiga Gelombang

    access_time02-07-2025 remove_red_eye1070 personTiyo Surya Sakti
  4. Rano Sebut BTN JAKIM 2025 Dorong Promosi dan Perekonomian Jakarta

    access_time29-06-2025 remove_red_eye983 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pramono Dorong Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Kelas Dunia

    access_time29-06-2025 remove_red_eye875 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik